Saat ditanya tentang kabar komputer jinjing milik Ariel yang hilang, dia menampiknya. “Nggak, laptop Ariel tidak hilang,” ujar sumber itu.
Ariel menyerahkan diri ke Badan Reserse Kriminal Polri pada kemarin dini hari. Sejak penyerahan dirinya itu, Ariel ditahan di ruang tahanan Badan Reserse Kriminal Polri. Sedangkan Luna Maya dan Cut Tari masih berstatus sebagai saksi. Rencananya hari ini Luna Maya akan menjalani pemeriksaan.