Paris Hilton Dilarang Datang ke Jepang

KWARTETWO.COM : Jakarta Socialite Paris Hilton harus gigit jari dalam kunjungannya ke Jepang. Begitu tiba di Bandara Narita, Jepang, Paris dilarang masuk ke negara tersebut.



Dilansir Yahoo News, Rabu (22/9/2010), juru bicara Paris mengungkapkan kalau pihak imigrasi Jepang menghentikan bintang 'House of Wax' itu di bandara. Paris tiba di Bandara Narita pada Selasa (21/9/2010) dengan pesawat pribadinya.



Sampai saat ini pihak imigrasi Jepang belum memberikan keterangan perihal penolakan mereka terhadap Paris. Mereka juga tidak menjelaskan apakah nantinya selebritis berambut pirang itu boleh datang ke Jepang atau tidak.



Paris yang baru saja dinyatakan bersalah dalam kasus kepemilikan kokain akhirnya harus menginap di hotel bandara. Ia belum memutuskan apakah akan kembali lagi ke Amerika Serikat atau tidak. Ia sangat kecewa gagal masuk ke Jepang.



Perempuan 29 tahun itu ke Jepang dalam rangka membuka butiknya Paris Hilton Handbags and Accessories. "Paris tidak mau mengecewakan brandnya dan fans-fansnya di Asia," ujar juru bicara Paris.



Selain Jepang, Paris juga akan datang ke sejumlah negara Asia lainnya, salah satunya Indonesia. Dia direncanakan membuka butiknya di Jakarta pada Sabtu (25/9/2010) esok